Bantal Sutera Bikin Rambut Cepat Panjang

Agar rambut cepat panjang, gunakan bantal sutera, dan produk dengan asam amino

 

Wuri Handayani

 

Agar rambut cepat panjang dan kuat, penuhi nutrisinya.
(inmagine)

Beberapa dari  Anda mungkin berusaha keras untuk memanjangkan rambut. Biasanya ini terjadi saat terjadi kesalahan menggunting rambut.

Sampai saat ini, “label” kecantikan wanita adalah wanita dengan rambut yang panjang. Ini yang kemudian menjadi obsesi para kaum hawa untuk memanjangkan ramb. Apabila Anda mengupayakan rambut panjang dengan keramas setiap hari agar rambut meregang beberapa inci, lupakan. Itu hanya mitos.

Sejak ditemukan serum rambut 10 tahun lalu, banyak orang yang beralih pada produk revolusioner ini. Seiring dengan ini, popularitas rambut panjang juga makin booming.

Anda dapat memilih produk serum rambut yang sekaligus memberikan kelembaban dan nutrisi untuk kulit kepala. Akar rambut akan tumbuh dengan baik, jika kita memiliki kulit kepala yang sehat. Dengan sendirinya nutrisi meresap hingga helai rambut dan meningkatkan kekuatan serta ketebalannya.

Perawatan salon yang paling mewah pun tidak berarti, jika kandungan bahan yang digunakan tidak sesuai dengan kebutuhan rambut. Cek terlebih dahulu produk yang dipakai, apakan mengandung protein kasmir dan asam amino atau tidak. Dua zat ini sangat sesuai dengan struktur rambut sehingga mudah meresap. Efeknya, mendorong pertumbuhan rambut dan memperlambat proses penuaan.

Untuk sampo, pilih yang mengandung kombinasi peptida aktif, jika Anda khawatir dengan masalah kerontokan rambut. Bahan ini meningkatkan produksi kolagen yang merupakan salah satu nutrisi penting untuk memperkuat folikel dan meningkatkan suplai darah kekulit kepala. Cukup lakukan gerakan memijat dengan lembut saat Anda keramas, dan singkirkan kondisioner yang biasa digunakan.

Penggunaan produk perawatan yang benar pun tidak berarti tanpa diimbangi dengan konsumsi makanan yang baik. Apabila Anda bermimpi punya rambut panjang yang sehat, perbanyak minum air putih, buah segar, dan sayuran.

Rambut cantik terbentuk dari protein. Jadi, keju, ikan, dan ayam tanpa lemak adalah jawaban yang tepat. Nutrisi lain yang dibutuhkan adalah zat besi yang dapat Anda peroleh dari sayur hijau seperti bayam dan daging merah.

Lakukan juga hal wajib seperti trim rambut. Ini akan memperbaiki kerusakan pada ujung-ujung rambut. Hal lain yang juga sangat penting adalah waktu tidur yang cukup. Kekurangan jam tidur akan membuat rambut menjadi kusam, kering, dan rapuh.

Percaya tidak kalau bantal berbahan sutera yang lembut dapat membuat rambut lebih sehat? Karena bantal sutera terbuat dari serat katun dan nilon yang lebih lembut dan halus, rambut terhindar dari kekusutan yang menyebabkan rambut sering patah dan rontok. (hp).

 
Kamis, 12 April 2012, 10:39 WIB
• VIVAnews

  • Masukkan alamat surat elektronik Anda untuk mengikuti blog ini dan menerima pemberitahuan tentang tulisan baru melalui surat elektronik.

    Join 153 other subscribers
  • April 2024
    M T W T F S S
    1234567
    891011121314
    15161718192021
    22232425262728
    2930